My Rainbow Dreams

Just Blogger Templates

Selasa, 17 Januari 2012

**ARTI & KEGUNAAN SPF**

Sun Protection Factor (SPF) sekarang menjadi “tempelan” wajib setiap produk perawatan wajah. Tapi sejauh mana Anda diberi informasi mengenai fungsi SPF?

sunscreenSPF muncul sebagai solusi untuk mengatasi bahaya sinar matahari siang yang terbukti memicu gejala penuaan dini, dan resiko kanker kulit. Sinar matahari yang harus dihindari adalah sinar diatas jam 10 pagi hingga jam 15.00 sore.



Tapi tidak selamanya Anda menghindar dari terik matahari. 80 persen sinar matahari lolos dari awan, dan sinarnya terbagi dua, UVA dan UVB. UVA adalah sinar yang sanggup menembus kaca jendela, kaca mobil, dan lapisan kulit terdalam. Sinar ini menyebabkan penuaan dini, seperti keriput, dan melanoma. Sedang UVB menyebabkan kulit terbakar dan kanker kulit.


SPF hadir dalam bentuk angka, misalnya SPF 15, SPF 30, SPF 45, dan seterusnya. Kulit Anda mulai terbakar setelah 10 menit, kadar SPF menunda resiko terbakar sebanyak angka dibelakangnya. Misalnya Anda menggunakan sunscreen SPF 30, berarti ia menunda sebanyak 10 x30 = 300 menit.

Kebanyakan krim SPF melawan sinar UVB, karena itu pastikan tabir surya yang Anda pilih melawan sinar UVA dan UVB. Anda bisa sesuaikan besaran SPF dengan rutinitas Anda. Ahli menyarankan minimal menggunakan SPF 15.

Tabir surya bagus tidak berarti jika salah mengaplikasikan. Kebanyakan orang mengenakan dengan jumlah sedikit, karena alasan terlalu berminyak. Padahal jumlah yang sedikit juga mengurangi jumlah SPF. Aplikasikan SPF hingga kulit tertutup sempurna dan tunggu 30 menit sebelum terpapar matahari. Setelah itu disarankan Anda mengulang pemakaian setiap 2 jam.

Maka dari itu pilihlah lotion yang sesuai untuk kulit anda ..
^_^

0 komentar:

Posting Komentar

Give the comment...